Sabtu, 18 Januari 2020

RPP K13 MAPEL AKIDAH AKHLAK KLS SEMESTER 1







RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : MI MA’ARIF ADITIRTA
Kelas / Semester : IV (Empat) / 1
Mata Pelajaran : Akidah Akhlak
Pembelajaran ke : 1
Materi : Indahnya Kalimat Thayyibah
Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

A. KOMPETENSI INTI (KI)
KI-1 Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
KI-3 Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan tempat bermain.
KI-4 Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR (KD)
1.1 Meyakini kekuasaan Allah swt. melalui kalimat thayyibah La haula Wala Quwwata Illa Billahil-‘Aliyyil-Adzim (Hauqalah).
3.1 Mengetahui kalimat thayyibah La haula Wala Quwwata Illa Billahil-‘Aliyyil-‘Adzim (Hauqalah).
4.1 Melafalkan kalimat thayyibah La haula Wala Quwwata Illa Billahil- ‘Aliyyil-‘Adzim (Hauqalah) dan maknanya.

C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI
 Menghafal kalimat thayyibah Hauqalah.
 Menyebutkan arti kalimat thayyibah Hauqalah.
 Menyebutkan waktu yang tepat dalam membaca kalimat thayyibah Hauqalah.
 Membiasakan membaca kalimat thayyibah Hauqalah.

D. TUJUAN PEMBELAJARAN
 Melalui kegiatan mengamati, bertanya, dan mengikuti proses pembelajaran dengan model Group Investigation peserta didik dapat menjelaskan kalimat thayyibah Hauqalah.
 Melalui kegiatan mengamati, bertanya, dan mengikuti proses pembelajaran dengan model Group Investigation peserta didik dapat menjelaskan kalimat thayyibah Hauqalah.
E. MATERI POKOK
Kalimat thayyibah Laa haula Walaa Quwwata Illa Billahil Aliyyil Adziim.
Lafal kalimat Hauqolah adalah لَاحَوْلَ وَلَا قُوَّةَ اِلَّا بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ
Yang artinya tiada daya upaya dan kekuatan melainkan dengan pertolongan Allah. Kalimat ini dipergunakan untuk memohon pertolongan kepada Allah.
Keutamaannya membaca kalimat Hauqolah adalah:
 Dapat menghapus dosa.
 Termasuk amalan-amalan yang kekal lagi shalih.
 Salah satu harta simpanan di surga.
 Merupakan tanaman di surga.
 Termasuk salah satu pintu surga.
 Merupakan ucapan orang yang berserah diri kepada Allah.
F. METODE DAN MEDIA
1. Metode : ceramah, diskusi, tanya jawab, penugasan
2. Media : papan tulis, LCD, proyektor

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Materi Ajar Kalimat thayyibah La haula Wala Quwwata Illa Billahil- ‘Aliyyil-‘Adzim.
1. Pendahuluan ( 5 menit )
 Guru bertanya kepada peserta didik untuk menyebutkan kalimat thayyibah yang pernah dipelajari beserta artinya.
 Guru memberikan apresiasi terhadap semua jawaban peserta didik dan mengkaitkannya dengan unit pembahasan.
 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.

2. Kegiatan Inti ( 45 menit )
 Peserta didik diajak mengamati gambar.
 Guru mendorong peserta didik agar dapat bertanya sesuai gambar. Misalnya, apa yang dilakukan oleh anak tersebut? Apa yang dibaca oleh anak tersebut? Apa arti bacaan tersebut? Apa hikmah membaca bacaan tersebut?
 Setelah proses bertanya peserta didik diminta untuk menemukan jawaban pertanyaan tersebut dengan cara membaca buku teks.
 Untuk menguasai kompetensi ini salah satu model pembelajaran yang dapat digunakan adalah Group Investigation.
 Guru menyiapkan materi yang akan dijadikan sebagai bahan diskusi yaitu: bacaan kalimat thayyibah Laa haula Walaa Quwwata Illa Billahil Aliyyil Adziim (Hauqalah) dan artinya, waktu yang tepat untuk mengucap kalimat thayyibah Hauqalah, hikmah membaca kalimat thayyibah Hauqalah. Lihat buku teks
 Membagi kelas menjadi enam kelompok, dan setiap kelompok memilih satu orang sebagai ketua kelompok dan satu orang sebagai juru bicara.
 Setiap kelompok mendapat satu materi yang diberikan oleh guru secara acak untuk didiskusikan.
 Juru bicara menyampaikan hasil diskusi kelompok dan kelompok lain diberikan kesempatan untuk memberikan tanggapan.
 Guru memberikan kesempatan kepada kelompok lain untuk menyampaikan hasil diskusi (sesuai dengan materi yang telah diberikan). Kegiatan ini berlangsung sampai ke enam kelompok mempresentasikan hasil diskusinya di depan kelas.
 Guru memberikan penguatan berkaitan dengan materi kalimat thayyibah Hauqalah.

3. Kegiatan Penutup (20 menit)
 Peserta didik dengan bantuan guru diajak untuk membuat kesimpulan berkaitan dengan materi materi kalimat thayyibah Hauqalah.
 Guru memberikan pesan kepada peserta didik agar senantiasa membiasakan untuk membaca materi kalimat thayyibah Hauqalah.
 Guru mengajak peserta didik untuk melakukan refleksi terhadap pembelajaran yang baru dilaksakan, materi apa saja yang telah dikuasai, materi apa saja yang belum dikuasai, dan mengajak peserta didik untuk mengasosiasi apa yang seharusnya dilakukan dan dibiasakan dan apa yang tidak boleh dilakukan.

H. SUMBER BELAJAR
1. Buku Pedoman Guru Mapel Akidah Akhlak, MI ,Kelas 4, Kemenag RI, 2014
2. Buku Pegangan Siswa Mapel Akidah Akhlak MI kelas 4, Kemenag RI, 2014

I. PENILAIAN PEMBELAJARAN
1. Sistem penilaian
A) Tugas
B) Observasi
C) Tes tertulis
D) Tes lisan
2. Indikator Penilaian
NO Indikator Penilaian Tehnik Penilaian Bentuk Penilaian Instrumen
1

2

3


4 Menghafal kalimat thayyibah Hauqalah.
Menyebutkan arti kalimat thayyibah Hauqalah.
Menyebutkan waktu yang tepat dalam membaca kalimat thayyibah Hauqalah.
Membiasakan membaca kalimat thayyibah Hauqalah. Tes Lisan

Tes Tertulis

Tes Tertulis


Tes Lisan
Lisan

Uraian

Uraian


Lisan
Terlampir




Mengetahui, Aditirta, 16 Juli 2018
Kepala Madrasah Guru Kelas IV.




Darlin,S.Pd.I. Muhamad Muhlasin, S.Pd.I
NIP.196602021989031003. NIP -










































Lampiran-lampiran:
1. Lembar Observasi
2. Lembar Soal
3. Lembar Jawab
4. Lembar Rubrik Penilaian
5. Lembar Penilaian Sikap


































1. LEMBAR OBSERVASI

Pada kegiatan diskusi guru dapat memberikan penilaian melalui lembar observasi sebagai berikut:
No Nama Siswa Aspek Perilaku yang Diamati Jml Skor
Keterlibatan Inisiatif T. Jawab
1 2 3 1 2 3 1 2 3
1 Nabila Mariska
2 Abdurrohman Al Hakim
3 Akhsin Nasrulloh
4 Alisa Nuril Hidayah
5 Andrean Aryadiansah
6 Dwi Aulya Saputri
7 Faiq Nu Fauzan
8 Fajar Abbas Ramadhan
9 Firza Prasetia
10 Furraida Imroatussholikhah
11 Galang Fadhal Ramadhan
12 Khorida
13 Muhamad Fadil Akif Rabbani
14 Muhamad Mirzahumayyun
15 Muhamad Ngusman
16 Nazarul Wahid
17 Siti Ma'rifatun
18 Lyana Afrilaini
Keterangan
3 = Baik 2 = Sedang 1 = Kurang








Keterlibatan Baik Keterlibatan secara fisik dan kontribusi pemikiran/ide
Sedang Keterlibatan pemikiran/ide
Kurang Tidak terlibat/pasif
Inisiatif Baik Keterlibatan secara fisik dan kontribusi pemikiran/ide
Sedang Keterlibatan pemikiran/ide
Kurang Tidak terlibat/pasif
Tanggung jawab Baik Keterlibatan secara fisik dan kontribusi pemikiran/ide
Sedang Keterlibatan pemikiran/ide
Kurang Tidak terlibat/pasif
Skor maksimal 9
Skor Diperoleh
Nilai Akhir = x 100
Skor Maksimal
Catatan
Pada kolom kegiatan, peserta didik diminta untuk melakukan berbagai macam aktivitas, diantaranya:
Mengamati gambar kemudian menyusun kalimat yang menunjukkan waktu yang tepat untuk mengucapkan kalimat thayyibah Hauqalah. Jadi rambu-rambu jawabannya adalah kalimat thayyibah Hauqalah dibaca ketika:
a. Hendak keluar rumah
b. Menjadi berhasil usahanya
c. Menjadi juara dalam perlombaan

Hasil yang diperoleh pada kolom kegiatan, hanya dijadikan sebagai alat ukur ukur mengetahui kompetensi yang telah dikuasai oleh peserta didik, sehingga guru tahu kompetensi apa yang belum dikuasai dan siapa saja yang belum menguasai kompetensi tersebut.
Hikmah, Aku Bisa, dan Hati-hati
Kolom hikmah berisi kata bijak yang dapat dijadikan sebagai motivasi hidup. Kolom aku bisa berisi perilaku yang perlu dibiasakan oleh peserta didik. Kolom hati-hati berisi pesan agar peserta didik tidak memiliki perilaku negatif.
Rangkuman
Pada kolom “Rangkuman” guru menyampaikan materi penting yang harus dikuasi oleh peserta didik yaitu berkaitan dengan materi kalimat thayyibah Hauqalah.


2. Lembar Soal
NAMA :………………………………………………
NO ABSEN :………………………………………………

Soal lisan
a) Lafalkan kalimat hauqalah dengan baik dan benar!
Soal tertulis
b) jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat!
1. Apa arti Laa Haula Walaa Quwwata Illa Billahil Aliyyil Adziimm…
2. Sebutkan 4 kalimat tayyibah yang kamu ketahui!.
3. Sikap yang sesuai dengan kalimat hauqalah adalah…
4. Keutamaan Kalimat Hauqolah adalah….




























3. Lembar Jawab
a. Jawaban soal lisan
لَاحَوْلَ وَلَا قُوَّةَ اِلَّا بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ
b. Jawaban soal tertulis
1. tiada daya upaya dan kekuatan melainkan dengan pertolongan Allah.
2. Bismillah, Laa Haula Walaa Quwwata Illa Billahil Aliyyil Adziimm, Hamdalah dan Allahuakbar
3. sombong dan membanggakan diri
4. - Dapat menghapuskan dosa.
- Termasuk amalan-amalan yang kekal lagi shalih.
- Salah satu harta simpanan di surga.
- Merupakan tanaman di surga
- Termasuk salah satu pintu surga
- Merupakan ucapan orang yang berserah diri kepada Allah swt.


























1. Rubrik Penilaian

No.
Soal Rubrik Penilaian Skor
1. a. Jika jawaban peserta didik betul dan lengkap, skor 6
b. Jika jawaban peserta didik betul tetapi kurang lengkap, skor 4
c. Jika jawaban peserta didik betul tetapi tidak lengkap, skor 2 6
2. a. Jika jawaban peserta didik betul dan lengkap, skor 6
b. Jika jawaban peserta didik betul tetapi kurang lengkap, skor 4
c. Jika jawaban peserta didik betul tetapi tidak lengkap, skor 2 6
3 a. Jika jawaban peserta didik betul dan lengkap, skor 6
b. Jika jawaban peserta didik betul tetapi kurang lengkap, skor 4
c. Jika jawaban peserta didik betul tetapi tidak lengkap, skor 2 6
4 a. Jika jawaban peserta didik betul dan lengkap, skor 6
b. Jika jawaban peserta didik betul tetapi kurang lengkap, skor 4
c. Jika jawaban peserta didik betul tetapi tidak lengkap, skor 2 6
5 a. Jika jawaban peserta didik betul dan lengkap, skor 6
b. Jika jawaban peserta didik betul tetapi kurang lengkap, skor 4
c. Jika jawaban peserta didik betul tetapi tidak lengkap, skor 2 6
Pedoman Pensekoran
Skor maksimal 30
Skor Diperoleh
Nilai Akhir = x 100
Skor Maksimal








2. Penilaian Sikap
Berilah tanda (V) diantara kolom benar, ragu-ragu atau salah !
NO PERNYATAAN JAWABAN
B RR S
1 Kalimat Hauqolah Laa Haula Walaa Quwwata Illa Billahil Aliyyil Adziimm dilafalkan pada saat kita mengalami kesulitan.
2 Allah akan memberikan beban kesulitan melebihi kesanggupan hamba-Nya.
3 Membiasakan membaca kalimat Hauqolah dapat menghindari putus asa dalam menghadapi kesulitan.
4 Allah membolehkan kita meminta kekuatan dan pertolongan kepada roh ghaib atau benda-benda pusaka.
5 Kita tidak boleh berburuk sangka terhadap Allah apabila permintaan belum dikabulkan.
6 Laut yang terbelah oleh tongkat Nabi Musa merupakan contoh dari pertolongan Allah.
Keterangan :
B = benar
RR = ragu-ragu
S = salah

Rubrik Penilaian
No.
Soal Rubrik Penilaian Skor
1. Sangat Setuju skor 6, Setuju skor 3, Tidak Setuju Skor 1 6
2. Sangat Setuju skor 1, Setuju skor 3, Tidak Setuju Skor 6 6
3. Sangat Setuju skor 6, Setuju skor 3, Tidak Setuju Skor 1 6
4. Sangat Setuju skor 1, Setuju skor 3, Tidak Setuju Skor 6 6
5. Sangat Setuju skor 6, Setuju skor 3, Tidak Setuju Skor 1 6
Pedoman penskoran
Skor tertinggi 30
Skor Diperoleh
Nilai Akhir = x 100
Skor Maksimal
3. Penilaian Kinerja
Soal
Lafalkanlah Kalimat Toyyibah Hauqolah dengan benar beserta artinya di depan gurumu.

Rubrik Penilaian
Skor penilaian sebagai berikut :
1) Jika peserta didik melafalkan kalimat hauqolah dengan baik dan mengartikan juga dengan baik, nilai 100.
2) Jika peserta didik melafalkan kalimat hauqolah baik tetapi dalam mengartikan kurang baik, nilai 90.
3) Jika peserta didik melafalkan kalimat hauqolah kurang baik dan dalam mengartikan juga kurang baik, nilai 80.

Tugasku
Skor penilaian sebagai berikut :
1) Jika peserta didik menulis kalimat hauqolah dengan benar dan mengartikannya dengan baik, nilai 100.
2) Jika peserta didik menulis kalimat hauqolah dengan benar tetapi dalam mengartikannya kurang baik nilai 90.
3) Jika pserta didik menulis kalimat hauqolah kurang benar dan dalam mengartikannya juga kurang baik, nilai 80.

Catatan:
• Guru dapat mengembangkan soal berikut rubrik dan penskorannya sesuai dengan kebutuhan peserta didik.
• Guru diharapkan memiliki catatan sikap atau nilai-nilai karakter yang dimiliki peserta didik selama dalam proses pembelajaran, dengan menggunakan rubrik penilaian berikut ini:














4. Lembar Pengamatan Sikap

Tema : ………………………………………………………….
Sub Tema : ……………… ………………………………………….
Hari/tanggal : ………………………………………………………….
No Nama Siswa Perilaku Yang Diamati
Percaya Diri Disiplin Bekerja sama
3 2 1 3 2 1 3 2 1
1 Nabila Mariska
2 Abdurrohman Al Hakim
3 Akhsin Nasrulloh
4 Alisa Nuril Hidayah
5 Andrean Aryadiansah
6 Dwi Aulya Saputri
7 Faiq Nu Fauzan
8 Fajar Abbas Ramadhan
9 Firza Prasetia
10 Furraida Imroatussholikhah
11 Galang Fadhal Ramadhan
12 Khorida
13 Muhamad Fadil Akif Rabbani
14 Muhamad Mirzahumayyun
15 Muhamad Ngusman
16 Nazarul Wahid
17 Siti Ma'rifatun
18 Lyana Afrilaini
Keterangan:
3 : Membudaya 2 : Berkembang 1 : Belum terlihat

Catatan:
Perilaku yang diamati dapat disesuaikan dengan kebutuhan, seperti: partisipasi, jujur, sopan santun, dll.

2 komentar:

MUHAMAD MUHLASIN mengatakan...

mohon komentarnya nggih..mksh..

Unknown mengatakan...

As reported by Stanford Medical, It is in fact the one and ONLY reason this country's women live 10 years more and weigh an average of 19 kilos less than we do.

(And by the way, it has totally NOTHING to do with genetics or some secret-exercise and absolutely EVERYTHING about "how" they are eating.)

P.S, What I said is "HOW", not "what"...

Click this link to determine if this little test can help you release your true weight loss potential